November 14, 2025
image - 2025-11-14T103637.446

bharindo.co.id Bekasi,- Densus 88 Anti Teror Polri bekerja sama dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Bekasi menggelar Sosialisasi Kewaspadaan Dini Bagi Pelajar Edisi II di Aula SMAN 5 Tambun Selatan, Kamis (13/11/2025). Kegiatan ini diikuti 85 peserta yang terdiri dari siswa dan guru.

Dalam sosialisasi tersebut, tim Densus 88 memberikan materi mengenai Moderasi Beragama, Penguatan Ideologi, potensi penyalahgunaan Media Sosial, serta bahaya bullying yang dapat menjadi salah satu pemicu munculnya radikalisme di kalangan pelajar.

IPDA Audi Aqshal A., S.Pd., dari Direktorat Cegah Densus 88 AT Polri, menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai langkah edukatif dalam membangun ketahanan pelajar terhadap pengaruh negatif intoleransi dan kekerasan berbasis ideologi.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pelajar tentang pentingnya kewaspadaan dini dan pencegahan IRET (Intoleransi, Radikalisme, Ekstremisme, dan Terorisme),” ujarnya.

Para peserta juga diajak memahami nilai-nilai toleransi, moderasi beragama, serta wawasan kebangsaan sebagai fondasi untuk membangun sikap moderat di lingkungan sekolah maupun masyarakat.

Selain itu, pelajar diberikan pengetahuan mengenai implementasi pencegahan IRET agar mampu menjadi Prajurit Cegah, yaitu agen perdamaian yang dapat menyebarkan nilai toleransi, persatuan, dan narasi positif di lingkungan sekitarnya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah berkelanjutan untuk membangun generasi pelajar yang cerdas, kritis, dan berkarakter kebangsaan kuat dalam menghadapi dinamika ancaman radikalisme di era digital. (azs***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *