Bharindo Jakarta – Korlantas Polri menggelar patroli menggunakan kendaraan roda dua (R2) untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas menjelang peringatan Hari Ulang tahun (HUT) ke 80 Republik Indonesia pada 17 Agustus mendatang.
Patroli dimulai dari Gedung Korlantas Polri di Cawang dan menempuh rute melewati sejumlah titik strategis Ibu Kota, seperti Semanggi, Senayan, Bundaran HI, Jalan Sudirman, Jalan Thamrin, hingga kawasan Monas. Pemantauan dilakukan di berbagai simpul kemacetan untuk melihat langsung kondisi lalu lintas dan potensi gangguan yang mungkin muncul.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho, didampingi para pejabat utama Korlantas Polri. Rute yang dilalui merupakan area krusial yang kerap menjadi pusat pergerakan masyarakat, terutama pada momen-momen besar seperti hari puncak kemerdekaan yang diprediksi akan menarik perhatian publik dalam jumlah besar.
Hasil pemantauan di lapangan menunjukkan patroli dan pengawasan berlangsung lancar tanpa hambatan berarti. Kehadiran petugas di titik-titik strategis juga menjadi bagian dari upaya preventif untuk mengantisipasi lonjakan volume kendaraan menjelang hari puncak kemerdekaan. (***)
