Categories: POLRI

Kapolri Nostalgia Masa Kecil di Lanud Pattimura: Berkarir di Polri, Cinta ke TNI Takan Tergantikan

Bharindo Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan kisah masa kecilnya saat melakukan kunjungan kerja ke Polda Maluku.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolri bersama Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengunjungi rumah kelahirannya di Kompleks Perumahan Dinas Lanud Pattimura.

“Saat melakukan kunjungan kerja ke Polda Maluku saya bersama dengan Panglima TNI berkesempatan mengunjungi rumah kelahiran saya di Kompleks perumahan Dinas Lanud Pattimura, Maluku,” ujar Kapolri dalam akun instagramnya, Senin (11/12/2023).

Kembali ke rumah kelahiran, Kapolri berbagi rasa syukur dapat merasakan nostalgia di tempat di mana Kapolri menghabiskan masa kanak-kanak sebagai anak seorang prajurit TNI AU.

“Saya sangat bersyukur dapat kembali mengunjungi rumah kelahiran yang juga merupakan rumah saya menghabiskan masa kanak-kanak sebagai seorang anak dari prajurit TNI AU,” ujar Kapolri.

Menurut Kapolri, meskipun karirnya terlahir di dunia Kepolisian, cintanya terhadap institusi TNI tetap tak tergantikan.

Kapolri berharap bahwa soliditas dan sinergisitas antara TNI dan Polri semakin memperkuat diri untuk menjaga keutuhan NKRI serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

Kapolri menggarisbawahi pentingnya kerjasama yang erat antara kedua institusi dalam menjaga keamanan dan stabilitas negara.

Kapolri juga menyoroti peran TNI dalam menjaga keamanan dan stabilitas negara, menyatakan keyakinannya bahwa sinergi yang semakin erat antara TNI dan Polri akan memberikan kontribusi positif dalam memelihara keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Hal ini dapat membuktikan, meskipun saya berkarir di dunia Kepolisian, namun cinta saya kepada institusi TNI tak akan tergantikan. Kedepan kita semua berharap agar soliditas dan sinergisitas TNI-Polri akan semakin solid dan kuat untuk memelihara situasi kamtibmas tetap kondusif serta dalam menjaga keutuhan NKRI,” pungkas Kapolri. (ils78***)

adminbharindo

Recent Posts

Polres Jakarta Barat Tangkap 7 Pelaku Spesialis Pembobol Rumah Kosong

Bharindo Jakarta,- Polisi menangkap 7 orang pelaku spesialis pembobol rumah kosong berinisial W, P, M,…

2 jam ago

Pemerintah Berlakukan Cek Kesehatan Gratis untuk Murid Sekolah Rakyat Mulai 7 Juli

Bharindo Jakarta,- Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan pihaknya akan memberlakukan Cek Kesehatan Gratis (CKG)…

2 jam ago

Polisi Ungkap Data Korban Kecelakaan KMP Tunu Pratama Jaya

Bharindo Bali,- Polisi mengungkap jumlah korban meninggal dunia dari kecelakaan kapal KMP Tunu Pratama Jaya.…

2 jam ago

Polres Bandara Soetta Tangkap 12 Pelaku TPPO

Bharindo Tangerang,- Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) membongkar praktik pengiriman calon pekerja migran Indonesia (CPMI) non-prosedural…

2 jam ago

Kejuaraan Bulutangkis Nasional Kapolri Cup 2025 Diawaki Eks Batalyon Bhara Daksa

Bharindo Jakarta,- Polri menggelar serangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-79. Salah satunya adalah menggelar…

2 jam ago

1.848 Perwira Baru Dilantik, Siap Mengabdi untuk Masyarakat

Bharindo Jakarta,- Penutupan Pendidikan dan Pelantikan Perwira Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan ke-54 Gelombang Satu…

2 jam ago