Categories: K P U

KPU Tuban Pastikan Logistik Pilkada Lengkap dan Aman

Bharindo Tuban,-  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban pastikan seluruh kebutuhan logistik untuk Pilkada serentak 2024, yang akan digelar pada 27 November 2024 telah datang dengan kondisi aman dan lengkap.

Ketua KPU Tuban Zakiyatul Munawaroh mengatakan, bahwa kebutuhan logistik telah diterima. Meskipun sempat beberapa waktu lalu surat suara alami kekurangan. “Untuk surat suara sempat alami kekurangan, tapi sudah kami sampaikan dan Alhamdulillah sudah kami terima,” ujarnya, Kamis (14/11/2024).

Menurutnya, kekurangan surat suara tersebut terjadi karena alami rusak dan jumlahnya yang kurang. Sehingga, KPU Tuban melaporkan kekurangan dan kerusakannya dalam aplikasi Silog KPU. “Kita laporannya tidak bisa sekaligus, harus satu per satu,” katanya.

Dalam mencukupi kebutuhan surat suara, KPU Tuban telah datang ke Gresik untuk mengambil surat suara Pemilihan Gubernur (Pilgub), dan ke Semarang untuk mengambip surat suara Pemilihan Bupati (Pilbup).

“Tahapan selanjutnya adalah setting dan packing bersama anggota PPK dan PPS, yang akan dimulai pada hari ini 14-20 November 2024,” ucap Zakiya.

Diketahui, dalam proses sortir dan lipat surat suara, KPU Tuban telah melibatkan 350 pekerja untuk menyelesaikannya. “Kami pastikan kebutuhan logistik di Pilkada 2024 di Kabupaten Tuban terjaga dengan aman,” ujarnya.

Sebatas diketahui, kebutuhan logistik Pilkada yang telah diterima oleh KPU diantaranya, kotak suara, surat suara Pilgub maupun Pilbup, bilik suara, segel plastik, tinta, segel, sampul biasa, sampul form model C hasil, abtn, C hasil, C hasil salinan, sampul kubus dan DPC. (hys***)

adminbharindo

Recent Posts

Direktorat Narkoba Bareskrim Gagalkan Penyelundupan 98 Kg Sabu di Aceh

Bharindo Jakarta,- Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri menangkap tiga orang bernama Saiful Ishak (40),…

13 jam ago

Bhabinkamtibmas, Desa Parangmata Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pemantauan Tanaman Singkong Warga

Bharindo Takalar,- Upaya mendukung program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan terus digalakkan oleh aparat kepolisian…

13 jam ago

Dokter yang Lecehkan Pasien di Kamar Kos Ditetapkan Tersangka

Bharindo Jawa Barat,- Polda Jawa Barat menetapkan seorang dokter kandungan berinisial MSF (33) sebagai tersangka…

13 jam ago

Kolaborasi Pengelolaan Lalu Lintas  Permudah Pemantauan Arus Lalin di Tol Trans Jawa

Bharindo Yogyakarta,- Kepala Korps Lalu lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho, melakukan peninjauan Gerbang…

13 jam ago

Pengamanan Gereja se Indonesia Jelang Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025

Bharindo Jakarta,– Menyambut Hari Jumat Agung pada Jumat, 18 April 2025, Kepolisian Republik Indonesia (Polri)…

13 jam ago

Personel Digeser ke TPS Jelang PSU Kabupaten Tasikmalaya

Bharindo Tasikmalaya,– Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah Kabupaten Tasikmalaya, Kapolres Tasikmalaya Kota…

13 jam ago