Categories: PEMALANG

Mixue Moga Kecewakan Konsumen

Bharindo, Pemalang Jateng, – Pelayanan para karyawan Mixue Moga diduga mengecewakan para pelanggannya.

Pasalnya, seorang ibu [M] mengaku sering membeli produk mixue Moga, namun saat dilayar televisi dan papan pengumuman tertera tulisan berbunyi “Belanja Minimal Rp.35.000,- Dapatkan Gratis Pilih Salah Satu,” demikian yang tertulis pada layar televisi yang terletak dibagian diatas ruang pelayanan dan kasir.

Kemudian tertulis juga dipapan pengumuman dekat kasir pembayaran, “Beli 2 Sundae Apapun + Lemon Jasmine Tea = 40k” seperti yang tertulis papan pengumuman tersebut.

Diduga, pengumuman tersebut hanya untuk pemanis atau hanya untuk mengelabui para pembeli. Karena, saat pembeli mempertanyakan perihal tulisan-tulisan tersebut, para karyawan menjawabnya dengan enteng, bila pengumuman tersebut tidak berlaku.

Alhasil, pembeli merasa kecewa dan merasa dipermainkan dengan adanya tulisan pengumuman tersebut. “Kami sering beli disini [Mixue Moga], kebetulan ada tulisan tersebut, akhirnya kami tanyakan bagaimana realisasinya,” Ungkap M, dengan nada kecewa, beberapa waktu yang lalu.

Sedangkan M, saat itu belanja dengan nominal Rp.42 ribu serta sebelumnya, beberapa waktu lalu sejumlah Rp.73 ribu.

Awak media Bharindo mencoba konfirmasi dengan pihak manajemen Mixue Moga, melalui nomor WhatsApp yang tersedia. Namun hingga berita ini dinaikkan, belum ada klarifikasi dari pihak terkait.

Diketahui, lokasi kuliner tersebut berlokasi di jalan Gladiul nomor 78, Desa Moga Kecamatan Moga Kabupaten Pemalang Provinsi Jawa Tengah.
[SA.1]

adminbharindo

Recent Posts

Ketua LSM GMBI Wilter Provinsi Lampung Minta Penanganan Perkara Brigpol EA Akuntabel

Bharindo Bandar Lampung - Ketua Wilter Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI)…

7 jam ago

Kapolda Sulsel Hadiri Wisuda UIN Alauddin Makassar ke-110 Dan Sampaikan Orasi Kebangsaan

Bharindo SULSEL, - Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si., menghadiri kegiatan Wisuda…

7 jam ago

Kegiatan study campus SMA Negeri 1 Ligung di Duga Jadikan Ajang Bancakan

Bharindo Majalengka, - Kegiatan study campus yang di selenggaran oleh Sekolah SMA negeri 1 Ligung…

7 jam ago

1 Hektare Ladang Ganja di Aceh Besar Dimusnahkan

Bharindo Aceh Besar,- Pemberantasan segala jenis dan golongan narkotika menjadi prioritas utama jajaran Kepolisian.Hal tersebut…

11 jam ago

517 Kasus Narkoba di Sumut Diungkap, Selamatkan Lebih dari 1 Juta Jiwa

Bharindo Medan,– Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) bersama jajaran kembali menegaskan komitmennya dalam memberantas…

12 jam ago

Pelajar Bolos Terjaring Patroli Polres Takalar, Diberi Teguran Dan Arahan

Bharindo Takalar,- Personel Patroli Perintis Presisi Regu III Sat Samapta Polres Takalar yang dipimpin oleh…

12 jam ago