Categories: POLRI

Patroli Dialogis, Satgas OMB Polres Loteng Ajak BKD Ciptakan Pemilu Damai 2024

Bharindo Lombok Tengah (NTB) – Satuan Tugas (Satgas) Operasi Mantap Brata (OMB) Rinjani 2023-2024 Polres Lombok Tengah melaksanakan patroli dialogis sekaligus memberikan sosialisasi Pemilu Damai 2024 kepada Badan Keamanan Desa (BKD) yang ada di Desa Selebung Kecamatan Batukliang, Selasa, (28/11).

Kegiatan tersebut dipimpin Kasat Binmas AKP Muhdar selaku Kasubsatgas Binmas didampingi Kasatgas Humas IPTU Hariono dan Kapolsek Batukliang IPTU Geger MP Suringgana.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Iwan Hidayat SIK, melalui Kasi Humas IPTU Hariono mengatakan kegiatan patroli dialogis ini bertujuan untuk mendekatkan polri dengan masyarakat khusus BKD selaku mitra kamtibmas yang akan membantu nanti dalam pengamanan pemilu 2024.

Badan keamanan desa (BKD) merupakan mitra kamtibmas polri ditingkat desa dan bersinergi dengan bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kita tahu nantinya saat tahap pemungutan surat suara BKD akan menjadi bagian penting polri karena ikut serta mengamankan logistik pemilu dan kegiatan di tempat pemungutan suara (TPS),” jelas Hariono.

Ia juga menyampaikan pihaknya juga memberikan sosialisasi kepada para BKD bagaimana langkah – langkah dalam pengamanan sehingga nantinya saat pelaksanaan pengamanan dapat berjalan dengan optimal.

Pihaknya pun menghimbau dan mengajak seluruh elemen masyarakat yang ada di kabupaten lombok tengah untuk sama-sama menjaga dan menciptakan situasi kamtibmas menjelang pemilu 2024.

“Pesta demokrasi yang berjalan aman dan lancar merupakan cermin moralitas bangsa,” tutup Hariono. (bdms***)

adminbharindo

Recent Posts

Polres Garut Kerahkan 152 Personel Untuk Bantu Pengamanan PSU Pilkada Tasikmalaya

Bharindo Garut,- Sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan…

6 jam ago

Polresta Manado Bersama Polsek Jajaran Amankan Ibadah Kamis Putih dan Jalan Salib di Gereja-gereja

BHARINDO MANADO, Humas Polda Sulut – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Ibadah…

11 jam ago

Tim Gakkumdu Tangkap Tersangka Pelaku Politik Uang Jelang PSU Serang

Bharindo Serang.- Tim Gabungan Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Prov Banten dan Kab. Serang menangkap SD…

11 jam ago

Kapolri Hadiri Pembukaan Pekan Orientasi Hikmahbudhi ke-12 di Yogyakarta

Bharindo Yogyakarta,- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan pembukaan pekan orientasi Himpunan Mahasiswa Buddhis…

11 jam ago

Polri Perkuat Pengamanan di Yahukimo, Papua

Bharindo Papua,– Sebanyak 120 orang personel Polri dikerahkan untuk melakukan penjagaan keamanan di Kabupaten Yahukimo,…

11 jam ago

Laksanakan Misi Kemanusiaan, Polri Gelar Apel Gelar Pasukan Operasi AB Moskona 2025

BHARINDO JAKARTA,– Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo Moskona…

11 jam ago