
Bharindo Takalar,, Untuk mencegah terjadinya banjir saat hujan deras, Personel Koramil 1426-04/Galesong, Kodim 1426/Takalar, bersama pemerintah setempat dan warga masyarakat melaksanakan kerja bakti pembersihan parit/saluran air di Dusun Ka’nea Desa Pattinoang, Kecamatan Galesong, Kabupaten Takalar Provinsi Sulawesi Selatan Sabtu 22/02/2025.
Gotong-royong pembersihan saluran air tersebut dilaksanakan bertujuan untuk mengantisipasi banjir ketika hujan turun, serta untuk menjaga kebersihan lingkungan.
Di tempat kerja bakti, Peltu Muh Nawar Bati Tuud Koramil 04 mengatakan, pembersihan saluran air perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan lingkungan serta untuk mengantisipasi terjadinya banjir apabila hujan turun seperti sekarang ini sudah sering terjadi hujan deras.
“Kegiatan ini juga sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi antara Personel Koramil dengan masyarakat, sehingga tercipta kekompakan dan kebersamaan bersama warga binaan, โungkapnya.
Kemanunggalan TNI bersama rakyat akan terus kita jaga, dan semakin ditingkatkan dengan cara berbaur di tengah masyarakat melalui kerja bakti seperti ini, โterangnya. Pendim 1426.(Mdns***)