Categories: KORLANTAS

Polantas Menyapa Bersama Ojek Online, Kakorlantas: Lalu Lintas Adalah Cermin Budaya Bangsa

Bharindo Jakarta,– Dalam rangka mewujudkan lalu lintas yang aman, selamat, tertib dan lancar, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum., berkolaborasi dengan komunitas Ojek Online untuk menanamkan kesadaran dalam berlalu lintas melalui program Polantas Menyapa.

“Ada program Polantas menyapa, menyapa kepada semua pengguna jalan, baik ojol baik komunitas otomotif, termasuk para driver supir truk, karena memang Polantas harus dekat dengan masyarakat, karena keselamatan itu adalah yang paling utama untuk menyelamatkan anak bangsa menuju Indonesia emas,” ujar Kakorlantas Polri Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum.,.

Program Polantas Menyapa sebagai langkah ke depan untuk membangun kedekatan polisi dengan masyarakat dalam mengedukasi dan menginformasikan pentingnya kepatuhan berlalu lintas dan keselamatan di jalan.

Lebih lanjut, Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum., juga mengungkapkan 19 September 2025 merupakan Hari Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan atau Hari Keselamatan Nasional di mana momentum ini akan berkolaborasi dengan lima pilar untuk mengglorifikasikan pentingnya keselamatan sesuai dengan Decade Of Action Road Safety.

“Tentunya kami akan berkolaborasi dengan lima pilar, baik itu dari Kementerian PU, Perhubungan, Kementerian Kesehatan, termasuk Bappenas untuk merancang bagaimana mengurangi fatalitas korban kecelakaan, karena Polantas menyapa ini tentunya berkaitan dengan hampir semua pengguna jalan,” tambahnya.

Mendukung Hari Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, pada tanggal 16 – 22 September 2025 akan dilaksanakan Safety Week atau pekan keselamatan.

“Nanti di tanggal 16 sampai tanggal 22 itu ada Safety Week, tentunya 5 pilar baik itu manajemen keselamatan, manajemen jalan yang berkeselamatan, kendaraan yang berkeselamatan dan pengemudi yang berkeselamatan termasuk porses setelah peristiwa kecelakaan ini menjadi tanggung jawab kita semuanya,” ungkap Kakorlantas.

Dengan mengedepankan edukasi, komunikasi dan pendekatan preventif merupakan langkah terbaik untuk menyadarkan perilaku pengguna jalan. Karena Lalu lintas adalah cermin budaya bangsa.

“Tentunya Korlantas Polri dengan Dirlantas jajaran mengharapkan kolaborasi yang intensif yang dekat bermitra dengan seluruh komponen pengguna jalan agar sama-sama mengklorifikasikan pentingnya keselamatan dan momentum hari keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan ini betul-betul menjadi tonggak agar supaya bangsa kita tertib,” pungkasnya. (***)

adminbharindo

Recent Posts

Tekankan Pelayanan Humanis dan Percepatan Layanan SIM Nasional Presisi (SINAR)

bharindo.co.id Jakarta Utara,– Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri resmi menutup kegiatan Rapat Koordinasi dan Verifikasi…

6 jam ago

KAPOLRI DAN MENHUT PERKUAT KOORDINASI PENANGGULANGAN KARHUTLA

bharindo.co.id Jakarta,— Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menerima audiensi Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni di…

6 jam ago

35 Tahun Mengabdi, Tetap Rendah Hati dan Dekat dengan Masyarakat

bharindo.co.id Tangerang Selatan,— Nama Iptu Kustam sudah tidak asing bagi warga Ciputat Timur, Kota Tangerang…

6 jam ago

DIVHUBINTER POLRI PERKETAT PENGAWASAN WNA BERMASALAH DI BALI

bharindo.co.id Bali,— Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri mengambil langkah strategis dalam memperkuat pengawasan terhadap Warga…

6 jam ago

Wujud Respons Cepat dan Profesionalisme Polri dalam Situasi Darurat

bharindo.co.id Jakarta,— Peristiwa anjloknya Kereta Api Purwojaya dengan rute Cilacap–Gambir di kawasan Kedung Waringin, Kabupaten…

6 jam ago

Rehab Rumah Tidak Layak Huni Oleh Satgas TMMD Kodim 1426 Takalar Sudah Mencapai 52 Persen

bharindo.co.id Takalar,- Personel Satgas TMMD ke 126, Kodim 1426/Takalar, terus menggenjot pembangunan rehab Rumah Tidak…

6 jam ago