November 14, 2025
polri_8504

bharindo.co.id  Jakarta,-  Polri menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan transparansi dan akuntabilitas publik dengan berpartisipasi dalam Uji Publik Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi 2025 yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi Pusat pada 18 November mendatang.

Keikutsertaan ini merupakan bagian dari implementasi program Polri Presisi, yang menekankan pelayanan publik yang terbuka, profesional, dan berbasis akuntabilitas. Melalui agenda ini, Polri menunjukkan keseriusannya dalam memenuhi standar keterbukaan informasi yang menjadi hak seluruh warga negara.

Polri memastikan masyarakat dapat memperoleh informasi secara mudah, cepat, dan akurat. Upaya peningkatan kualitas layanan informasi publik tersebut diharapkan mampu memperkuat kepercayaan masyarakat serta menjamin proses birokrasi yang lebih transparan dan bertanggung jawab.

Dengan mengikuti uji publik Monev Keterbukaan Informasi, Polri menegaskan komitmen untuk terus menyempurnakan sistem pelayanan informasi serta meningkatkan kualitas komunikasi publik sebagai bagian dari reformasi birokrasi yang berkelanjutan. (azs***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *