Categories: garut

Polsek Karangpawitan Polres Garut Ringkus Pelaku Pecobaan Pencurian Sepeda Motor Saat Ibadah Shalat Jum’at

Bharindo Garut – Polsek Karangpawitan amankan seorang laki-laki pelaku percobaan pencurian kendaraan sepeda motor di halaman parkir masjid LDII Perum Cempaka Blok 4 Kel. Lebakjaya Kec. Karangpawitan Kabupaten Garut. Jum’at siang (09/02/2024).

Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Karangpawitan AKP Nurdin Jaelani mengatakan jika pelaku melakukan percobaan pencurian kendaraan sepeda motor saat ibadah Shalat Jum’at sedang berlangsung.

Menurut keterangan korban saat dirinya hendak menunaikan ibadah Shalat Jum’at ia memarkirkan motor Yamaha Mio Nopol Z 3076 DV miliknya di halaman parkiran Masjid. Korban sempat mendengar suara kegaduhan saat selesai menunaikan ibadah saat dihampiri sudah ada seorang laki-laki yang diamankan oleh masyarakat sekitar.

Dari keterangan para saksi mereka sempat melihat aksi percobaan pencurian sepeda motor yang dilakukan oleh 2 orang laki-laki dengan cara merusak kunci kontak/stang dengan menggunakan kunci astag/leter T. Saat ketahuan terperegok oleh saksi 1 orang berhasil merlarikan diri namun 1 orang lainnya berhasil diamankan oleh warga sekitar.

Anggota Polsek Karangpawitan Polres Garut yang tengah melintas melanjutkan kegiatan patroli setelah ibadah Shalat Jum’at melihat adanya kerumunan warga lalu menghampirinya. Ketika dihampiri dan mendapatkan informasi yang cukup Polsek Karangpawitan Polres Garut mengamankan 1 orang pelaku tersebut karena khawatir akan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Pelaku “ZP” (24) warga Kec. Garut Kota kini diamankan ke Mapolsek Karangpawitan, dari hasil interogasi anggota pelaku mengakui perbuatannya bersama temannya yang saat ini masih dalam pencarian dan kini masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh Polsek Karangpawitan Polres Garut. (Bds***)

adminbharindo

Share
Published by
adminbharindo

Recent Posts

Direktorat Narkoba Bareskrim Gagalkan Penyelundupan 98 Kg Sabu di Aceh

Bharindo Jakarta,- Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri menangkap tiga orang bernama Saiful Ishak (40),…

13 jam ago

Bhabinkamtibmas, Desa Parangmata Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pemantauan Tanaman Singkong Warga

Bharindo Takalar,- Upaya mendukung program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan terus digalakkan oleh aparat kepolisian…

13 jam ago

Dokter yang Lecehkan Pasien di Kamar Kos Ditetapkan Tersangka

Bharindo Jawa Barat,- Polda Jawa Barat menetapkan seorang dokter kandungan berinisial MSF (33) sebagai tersangka…

13 jam ago

Kolaborasi Pengelolaan Lalu Lintas  Permudah Pemantauan Arus Lalin di Tol Trans Jawa

Bharindo Yogyakarta,- Kepala Korps Lalu lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho, melakukan peninjauan Gerbang…

13 jam ago

Pengamanan Gereja se Indonesia Jelang Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025

Bharindo Jakarta,– Menyambut Hari Jumat Agung pada Jumat, 18 April 2025, Kepolisian Republik Indonesia (Polri)…

13 jam ago

Personel Digeser ke TPS Jelang PSU Kabupaten Tasikmalaya

Bharindo Tasikmalaya,– Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah Kabupaten Tasikmalaya, Kapolres Tasikmalaya Kota…

13 jam ago