Categories: POLRES TASIKMALAYA

Personel Digeser ke TPS Jelang PSU Kabupaten Tasikmalaya

Bharindo Tasikmalaya,– Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah Kabupaten Tasikmalaya, Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Moh. Faruk Rozi memimpin langsung kegiatan pergeseran pasukan (serpas), Kamis (17/4).

egiatan ini dilaksanakan di Mapolres Tasikmalaya Kota dan diikuti oleh Wakapolres, para pejabat utama (PJU), para Kapolsek jajaran, personel Brimob Polda Jabar, serta seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Dalam arahannya, Kapolres menegaskan pentingnya menjaga netralitas selama pelaksanaan PSU. Ia juga menekankan agar distribusi logistik pemilu dipastikan aman dan tepat sasaran.

“Kita harus tetap bersinergi dengan seluruh pihak terkait, mulai dari TNI, PPK, hingga Panwascam. Jaga komunikasi dan koordinasi dengan baik,” tegas AKBP Faruk Rozi.

Kapolres juga mengingatkan seluruh personel untuk mengutamakan keselamatan dalam menjalankan tugas dan menghindari segala bentuk tindakan kontraproduktif yang dapat mencoreng citra Polri di mata masyarakat.

Adapun PSU Kabupaten Tasikmalaya yang berada di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota akan berlangsung di 874 TPS. Untuk pengamanan, sebanyak 558 personel dari Polres Tasikmalaya Kota dikerahkan, ditambah 175 personel Brimob dari Polda Jabar.

“Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. Pastikan situasi tetap kondusif demi terselenggaranya PSU yang aman, damai, dan lancar,” tutup Kapolres. (***)

adminbharindo

Share
Published by
adminbharindo

Recent Posts

Polresta Manado Bersama Polsek Jajaran Amankan Ibadah Kamis Putih dan Jalan Salib di Gereja-gereja

BHARINDO MANADO, Humas Polda Sulut – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Ibadah…

2 jam ago

Tim Gakkumdu Tangkap Tersangka Pelaku Politik Uang Jelang PSU Serang

Bharindo Serang.- Tim Gabungan Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Prov Banten dan Kab. Serang menangkap SD…

2 jam ago

Kapolri Hadiri Pembukaan Pekan Orientasi Hikmahbudhi ke-12 di Yogyakarta

Bharindo Yogyakarta,- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan pembukaan pekan orientasi Himpunan Mahasiswa Buddhis…

2 jam ago

Polri Perkuat Pengamanan di Yahukimo, Papua

Bharindo Papua,– Sebanyak 120 orang personel Polri dikerahkan untuk melakukan penjagaan keamanan di Kabupaten Yahukimo,…

2 jam ago

Laksanakan Misi Kemanusiaan, Polri Gelar Apel Gelar Pasukan Operasi AB Moskona 2025

BHARINDO JAKARTA,– Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo Moskona…

2 jam ago

Kebakaran di Sepinggan, Tim Pammat Ditsamapta Polda Kaltim Tunjukkan Aksi Tanggap dan Humanis

Bharindo Balikpapan,– Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Kota Balikpapan. Kali ini, kebakaran menghanguskan satu unit…

2 jam ago