Bharindo Garut – Polsek Bungbulang menghadiri kegiatan Penetapan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Gunung Jampang Tahun Anggaran 2025 yang berlangsung di Kantor Desa Gunung Jambang Kecamatan Bungbulang Kabupaten Garut. Selasa (08/10/2024).
Hadir dalam kegiatan ini Kapolsek Bungbulang AKP H. Usep, S.E., Danramil Bungbulang, Kepala Desa Gunung Jampang, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD), serta berbagai elemen masyarakat lainnya termasuk Puskesmas, pendamping desa, dan tokoh masyarakat.
Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K., M.H., M.I.K., melalui Kapolsek Bungbulang AKP H. Usep, S.E., memberikan arahan serta himbauan penting terkait isu-isu keamanan yang saat ini tengah di hadapi oleh masyarakat.
Usep mengingatkan masyarakat akan dampak buruk penyalahgunaan narkoba dan pentingnya peran serta masyarakat dalam pencegahannya.
Selain itu Usep juga menekankan pentingnya tertib berlalu lintas dan dampak negatif penggunaan knalpot yang bising terhadap ketertiban umum.
“Kegiatan ini di harapkan dapat lebih meningkatkan keamanan dan paham akan bahaya penyalahgunaan Narkoba.” Ujar Usep. (Bds***)
Bharindo Garut,- Sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan…
BHARINDO MANADO, Humas Polda Sulut – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Ibadah…
Bharindo Serang.- Tim Gabungan Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Prov Banten dan Kab. Serang menangkap SD…
Bharindo Yogyakarta,- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan pembukaan pekan orientasi Himpunan Mahasiswa Buddhis…
Bharindo Papua,– Sebanyak 120 orang personel Polri dikerahkan untuk melakukan penjagaan keamanan di Kabupaten Yahukimo,…
BHARINDO JAKARTA,– Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo Moskona…