Categories: ROKAN HILIR

Upaya Atasi Banjir, Bupati Rohil Tinjau Tiga Titik Normalisasi Parit Pembuangan Air

BHARINDO ROHIL,– Dalam upaya mengatasi banjir, Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir menurunkan beberapa alat berat excavator untuk melakukan pengerukan dan pembersihan parit-parit menuju saluran pembuangan. Untuk memastikan terlaksananya pembersihan saluran tersebut, Bupati Rokan Hilir, H. Bistamam melakukan peninjauan di tiga titik normalisasi parit, Kamis (27/3/2025).

Bupati Rohil H. Bistamam didampingi Sekretaris Daerah Fauzi Efrizal, Asisten III Mulyadi Masri, serta beberapa kepala OPD menelusuri beberapa titik ruas jalan diantaranya Jalan Pelabuhan Baru Kelurahan Bagan Barat yang merupakan daerah rawan tergenang banjir.

Dalam suasana Cuaca panas yang menyengat di bulan puasa Ramadhan, tak menyurutkan langkah Bupati Rohil H. Bistamam untuk memastikan pengerukan normalisasi parit pembuangan air untuk penanggulangan banjir tersebut benar benar telah dilaksanakan.

Setelah meninjau lokasi banjir di jalan Pelabuhan Baru Kelurahan Bagan Barat, Bupati menuju Jalan Tecong Ujung menuju parit kerang Kepenghuluan Bagan Jawa Pesisir . Setibanya di lokasi, terlihat satu alat excavator sedang melakukan normalisasi dari Jalan Tecong Ujung menuju parit kerang. Kemudian Bupati melanjutkan peninjauan menuju Jalan Utama Bagan Barat dan juga terdapat satu alat excavator sedang melakukan normalisasi saluran pembuangan air.

“Hari ini kita telah meninjau pelaksanaan pengerukan saluran atau normalisasi saluran pembuangan air menuju muara sungai. Beberapa alat excavator telah kita kerahkan untuk melakukan pengerukan semoga setelah dilakukan normalisasi terhadap saluran parit ini, banjir di Bagansiapiapi dapat berangsur angsur teratasi,” kata H. Bistamam.

Lanjutnya,” apa yang kita tinjau hari ini merupakan keseriusan Pemkab Rohil untuk mengatasi banjir di Bagansiapiapi. Saat ini beberapa alat berat excavator dari PUTR terus bekerja membersihkan parit pembuangan air menuju muara sungai Rokan. Jika normalisasi parit pembuangan ini selesai, diharapkan banjir di Bangan Siapi-api khususnya daerah Bagan Barat, Bagan Timur, Bagan Punak Pesisir dan Kelurahan Bagan Punak dapat teratasi,” harapnya. (sakti)

adminbharindo

Recent Posts

Polres Garut Kerahkan 152 Personel Untuk Bantu Pengamanan PSU Pilkada Tasikmalaya

Bharindo Garut,- Sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan…

7 jam ago

Polresta Manado Bersama Polsek Jajaran Amankan Ibadah Kamis Putih dan Jalan Salib di Gereja-gereja

BHARINDO MANADO, Humas Polda Sulut – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Ibadah…

11 jam ago

Tim Gakkumdu Tangkap Tersangka Pelaku Politik Uang Jelang PSU Serang

Bharindo Serang.- Tim Gabungan Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Prov Banten dan Kab. Serang menangkap SD…

11 jam ago

Kapolri Hadiri Pembukaan Pekan Orientasi Hikmahbudhi ke-12 di Yogyakarta

Bharindo Yogyakarta,- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan pembukaan pekan orientasi Himpunan Mahasiswa Buddhis…

11 jam ago

Polri Perkuat Pengamanan di Yahukimo, Papua

Bharindo Papua,– Sebanyak 120 orang personel Polri dikerahkan untuk melakukan penjagaan keamanan di Kabupaten Yahukimo,…

11 jam ago

Laksanakan Misi Kemanusiaan, Polri Gelar Apel Gelar Pasukan Operasi AB Moskona 2025

BHARINDO JAKARTA,– Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo Moskona…

12 jam ago