September 19, 2024

Paus Fransiskus dalam sambutannya di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (5/9/2024).

Bharindo Jakarta,-  Paus Fransiskus mengaku, merasakan kedamaian selama berkunjung ke Masjid Istiqlal, Jakarta. Paus pun mengucap terima kasih, atas sambutan untuknya dari panitia Masjid Istiqlal.

“Saya bahagia berada di sini, di masjid terbesar di Asia bersama anda semua. Yang mengingatkan kita bahwa tempat ibadah dan berdoa ini juga merupakan rumah besar untuk umat manusia,” kata Paus dalam sambutannya di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (5/9/2024).

Paus mengatakan, kehadiran Masjid Istiqlal merupakan kebutuhan bagi umat Islam dan non muslim. Terutama, bagi umat muslim dalam memanjatkan doa, salat, dan mendekatkan diri kepada Sang Ilahi.

“Setiap orang dapat masuk, dan waktu luang untuk diri mereka, menciptakan ruang untuk kerinduan dia yang tak terbatas. Yang dibawa oleh kita masing-masing dalam hati kita,” ucap Paus.

Kemudian, Paus merasa kaget dan terkejut, ketika mengetahui arsitek yang membangun Masjid Istiqlal dari umat kristiani. Diketahui, desain bagungan Masjid Istiqlal dirancang oleh arsitek Friedrich Silaban.

“Dalam mencari perjumpaan dengan yang Ilahi, dan mengalami sukacita persahabatan antar sesama. Saya mengenang dengan senang hati bahwa masjid ini dirancang oleh arsitek seorang Kristen,” ujar Paus. (ils78***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.