Juli 27, 2024

Bharindo Gorontalo – Kepolisian Sektor Limboto bersama Samapta dan Resmob Polres Gorontalo, Amankan sekelompok pemuda yang meresahkan warga di salah satu perumahan di Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo, Kamis (23/11/2023). Jam 09.00 wita.

“menindak lanjuti aduan warga di salah satu media sosial tentang adanya sekelompok orang yang sedang mengkonsumsi minuman berlakohol yang sudah meresahkan masyarakat yang tinggal di salah satu perumahan Kelurahan Hutuo Limboto, kami dari Polsek bersama Personil Samapta dan Anggota Resmob Polres, mendatangi lokasi tersebut, dan mengamankan sekelompok muda-mudi sebanyak 11 (sebelas) orang” tutur Iptu Suprapto yang memimpin kegiatan.

Adapun sebelas muda-mudi tersebut masing-masing tiga wanita SH (20), A (20), SD (21). Serta pria sebanyak 8 orang yakni EKS (19), F (19), FH (20), AP (18), S (20), KM (21), J (19) serta AP. Dimana mereka beralamat di Wilayah Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo.

“sebelas muda-mudi yang kami amankan itu, ada yang beralamat di wilayah Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo, serta mereka mengontrak 3 bangunan rumah yang berdekatan di sekitar perumahan dan digunakan melakukan pesta minuman beralkohol hingga menganggu warga sekitar” jelas Kapolsek.

Iptu Suprapto menambahkan bahwa sebelas orang muda-mudi tersebut langsung di amankan dan dibawa ke Mapolres untuk dilakukan pembinaan dan mengundang masing-masing orang tuanya.

“untuk sebelas muda-mudi tersebut, kami amankan di Mapolres Gorontalo, dan selanjutnya di data serta dilakukan pembinaan, sambil mengundang masing-masing orang tuanya” tambahnya.

Demi memastikan wilayah Kecamatan Limboto tetap aman dan kondusif, pihaknya juga rutin menggelar patroli pada jam-jam rawan, serta menghimbau warga untuk melaporkan kepada aparat keamanan setempat bila terjadi hal yang meresahkan di sekitar lingkungan tempat tinggal.

“dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan warga Kecamatan Limboto, kami rutin menggelar patroli pada jam – jam rawan, serta meminta warga untuk melaporkan kepada pihak Polsek Limboto bila terjadi gangguan kamtibmas” tandas Kapolsek. (pulu***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.