Maret 13, 2025
IMG-20250227-WA0019

Bharindo.co id Takalar,- Kepolisian Resor (Polres) Takalar kembali menggelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) bagi personelnya pada Kamis 27/02/2025 Kegiatan ini berlangsung di Masjid As-Salam Polres Takalar dan dipimpin langsung oleh Wakapolres Takalar, Kompol Alauddin, S.Sos., M.Si.

Kegiatan Binrohtal ini diikuti oleh para Pejabat Utama (PJU), perwira, bintara, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) Polres Takalar. Sebagai bagian dari upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel, acara ini diisi dengan ceramah keagamaan yang disampaikan oleh Ustaz Hasrul Afriandi.

Dalam ceramahnya, Ustaz Hasrul mengangkat tema “Iman kepada Kitab-Kitab Allah”, yang menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan ajaran yang terkandung dalam kitab suci sebagai pedoman hidup.

Wakapolres Takalar, Kompol Alauddin, dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan Binrohtal ini bertujuan untuk membentuk karakter personel Polri yang berintegritas, berakhlak mulia, serta memiliki mental yang kuat dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan spiritual bagi seluruh personel agar semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT,” ujar Wakapolres.

Dengan hati yang bersih dan mental yang kuat, kita dapat melaksanakan tugas dengan lebih baik serta memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” pungkas Kompol Alauddin.

Dengan adanya kegiatan rutin ini, diharapkan seluruh personel Polres Takalar semakin termotivasi untuk menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab serta menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dan profesionalisme dalam bertugas.(Mdns***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *