Juli 27, 2024

Bharindo Jakarta – Presiden Joko Widodo meresmikan empat ruas jalan di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Senin (22/1/2024). Jalan tersebut merupakan akses evakuasi penduduk sekitar Gunung Merapi.

“Ruas Muntilan-Keningar, Sukomakmur ini adalah akses evakuasi untuk Merapi. Sehingga perlu saya lihat, saya tunjuk (untuk diperbaiki) dan sudah selesai,” ujar Presiden dalam sambutannya.

Keempat jalan yang dimaksud yaitu Muntilan, Keningar, Sukomakmur, dan Petung Pakis di  Kabupaten Magelang. Implementasi dari perbaikan jalan tersebut tertuang dalam Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Jawa Tengah.

Presiden menjelaskan, anggaran dari Inpres Jalan Daerah digunakan untuk perbaikan dan pembangunan jalan pada tahun 2023. Dana yang dialokasikan sebesar Rp14,6 triliun.

Khusus untuk Jawa Tengah, pemerintah menganggarkan sebesar Rp1,36 triliun untuk perbaikan dan membangun 40 ruas jalan. Untuk Kabupaten Magelang, empat ruas jalan sepanjang 18,2 kilometer menggunakan anggaransebesar Rp31,9 miliar.

Presiden menjelaskan, Kementerian PUPR membangun ruas jalan tersebut bukan dengan menggunakan aspal. Pembangunan jalan tersebut menggunakan rigid beton agar lebih awet.

“Karena yang lewat sini adalah truk-truk pasir besar-besar, sehingga dibangun dengan rigid beton. Kita harapkan ini lebih awet,” kata Presiden.

Presiden juga berharap, ruas-ruas jalan lain di Jawa Tengah kondisinya lebih mulus dan baik untuk dilintasi. Karenanya, Presiden juga meninjau ruas jalan lainnya dalam kunjungan ke Jawa Tengah kali ini.  (Ils78***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.